Home / Peristiwa : Longsor Jalur Pacet - Cangar

Longsor Jalur Pacet - Cangar Timbun Mobil Innova dan Pikup, Tewaskan 10 Korban Satu Keluarga Asal Sidoarjo dan Mojokerto

author republikjatim.com

republikjatim.com

Jumat, 04 Apr 2025 16:00 WIB

Longsor Jalur Pacet - Cangar Timbun Mobil Innova dan Pikup, Tewaskan 10 Korban Satu Keluarga Asal Sidoarjo dan Mojokerto

i

EVAKUASI - Tim Evakuasi bersama Tim SAR gabungan saat proses evakuasi para korban longsor di jalur utama Pacet - Cangar akhirnya berhasil menemukan semua korban, Jumat (04/04/2025).

Mojokerto (republikjatim.com) - Tim gabungan bersama tim SAR akhirnya berhasil mengevakuasi seluruh korban tanah longsor yang terjadi di jalur utama Pacet - Cangar, Kabupaten Mojokerto, Jumat (04/04/2025). Hasilnya, sebanyak 10 korban ditemukan dalam kondisi meninggal dunia akibat bencana tanah longsor itu.

Dugaan sementara kesepuluh korban ini, terjebak di dalam dua mobil saat tanah longsor menyeret kedua kendaraan dari jalan raya menuju jurang itu. Kedua kendaraan itu adalah Mobil Toyota Innova Reborn warna abu-abu dengan penumpang 7 orang asal Desa Kloposepuluh, Kecamatan Sukodono, Sidoarjo dan sebuah mobil pikup warna putih yang berisi 3 orang penumpang.

Berdasarkan dari data laporan hasil operasi pencarian dan penyelamatan (SAR) hari kedua, proses evakuasi dimulai pukul 09.30 WIB ketika seorang korban ditemukan dan segera dibawa menggunakan mobil Ambulan Welirang. Kemudian, pada pukul 09.38 WIB tim menemukan korban balita berusia 3,5 tahun bernama Mikaila yang berada di dalam mobil pikup putih dan kemudian dievakuasi menggunakan Ambulan Perkemi.

Setelah itu, pada pukul 09.48 WIB, satu korban perempuan kembali ditemukan dan dievakuasi menggunakan Ambulans Puskesmas. Setelah itu, hingga pukul 11.00 WIB, seluruh korban yang berjumlah 10 orang dan dievakuasi dalam kondisi meninggal dunia semuanya.

"Alhamdulillah seluruh korban sudah berhasil ditemukan dan langsung dievakuasi sekaligus diidentifikasi," ujar salah seorang petugas SAR di lokasi kejadian, Jumat (04/04/2025).

Saat prosesi evakuasi itu, sebanyak enam korban berasal dari mobil Toyota Innova Reborn warna abu-abu. Para korban langsung dibawa ke RS Hasta Brata Kota Batu. Sedangkan empat korban lainnya satu dari mobil Innova dan tiga dari mobil pikup dibawa ke RSUD Sumberglagah Pacet untuk proses identifikasi lebih lanjut oleh tim Disaster Victim Identification (DVI) Polda Jatim.

Berdasarkan datanya ada tujuh korban merupakan penumpang mobil Toyota Innova Reborn warna abu-abu yakni :

1. Masjid Zatmo Setio (30) laki-laki asal Desa Kloposepuluh, Kecamatan Sukodono, Sidoarjo.
2. Rani Anggraeni (28) Perempuan asal Desa Kloposepuluh, Kecamatan Sukodono, Sidoarjo.
3. Syahrul Nugroho Rangga Setiawan (6) laki-laki asal Desa Kloposepuluh, Kecamatan Sukodono, Sidoarjo.
4. Putri Qiana Ramadhani (2) perempuan asal Desa Kloposepuluh, Kecamatan Sukodono, Sidoarjo.
5. H Wahyudi (71) laki-laki asal Desa Kloposepuluh, Kecamatan Sukodono, Sidoarjo.
6. Hj Jainah (61) perempuan asal Desa Kloposepuluh, Kecamatan Sukodono, Sidoarjo.
7. Saudah (70) perempuan asal Desa Kloposepuluh, Kecamatan Sukodono, Sidoarjo.

Ketujuh korban tercatat masih dalam satu keluarga.

Kemudian tiga korban lain yang penumpang mobil pikup yakni

ADVERTISEMENT

republikjatim.com vertical

SCROLL TO RESUME CONTENT

1. Mikaila F Z (3,5) perempuan asal Desa Urung-Urung, Kecamatan Trawas, Kabupaten Mojokerto.
2. Ahmad Fiki Muzaki (28) laki-laki asal Desa Urung-Urung, Kecamatan Trawas, Kabupaten Mojokerto.
3. Fitria Handayani (27) perempuan asal Desa Urung-Urung, Kecamatan Trawas, Kabupaten Mojokerto.

Ketiga korban juga masih dalam satu keluarga.

Sementara dalam proses evakuasi dari Tim SAR Gabungan melibatkan puluhan petugas dari berbagai unsur dalam operasi pencarian dan penyelamatan itu. Termasuk Kansar Surabaya, Unit Siaga SAR Malang, BPBD Jatim, BPBD Kota Batu, BPBD Kabupaten Mojokerto, Polresta Batu, PMI, Tagana dan berbagai tim relawan lainnya.

Berbagai peralatan penyelamatan seperti rescue car, ekstrikasi, komunikasi hingga alat berat seperti ekskavator dari Mojokerto dan Kota Batu dikerahkan untuk mempercepat proses evakuasi.

Kemudian pukul 12.00 WIB, tim SAR Gabungan memutuskan untuk menutup operasi pencarian karena seluruh korban ditemukan. Seluruh unsur SAR yang terlibat telah kembali ke kesatuan masing-masing

Tanah longsor terjadi akibat hujan deras yang mengguyur kawasan Cangar. Kemudian, material longsor yang menimbun jalan menyebabkan dua kendaraan terseret dan tertimbun tanah longsor menyulitkan proses evakuasi.

"Kami tetap melakukan pemantauan terhadap potensi longsor susulan. Kami juga mengimbau masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan, terutama bagi pengendara yang melintasi daerah rawan bencana di jalur Pacet dan Trawas hingga Cangar dan Batu. Karena
bencana ini menjadi pengingat akan pentingnya mitigasi dan kesiapsiagaan dalam menghadapi potensi bencana alam di wilayah rawan longsor seperti Cangar," pungkasnya. Hel/Waw

Editor : Redaksi

republikjatim.com horizontal