Warga Sepande Blokir Akses Perbelanjaan Greensmart di Safira Garden


Warga Sepande Blokir Akses Perbelanjaan Greensmart di Safira Garden DEMO - Ratusan warga Desa Sepande, Kecamatan Candi, Sidoarjo mendemo pusat perbelanjaan Greensmart yang ada di kawasan Perumahan Safira Garden, Senin (30/07/2018).

Sidoarjo (republikjatim.com) - Hampir seratus warga Desa Sepande, Kecamatan Candi, Sidoarjo mendatangi pusat perbelanjaan Greensmart yang ada di kawasan Safira Garden. Dalam aksinya ini, langsung dengan memblokir pusat perbelanjaan itu menggunakan pohon bambu serta spanduk besar bertuliskan Ditutup. Selain itu, warga juga membawa sejumlah spanduk.

Dalam aksinya, warga ini menuntut lahan parkir di kawasan pusat perbelanjaan itu, diambilalih oleh Karang Taruna desa setempat. Kendati permintaan itu sepeleh, namun sayangnya, tidak diperbolehkan oleh pihak pengelola pusat perbelanjaan milik PT Kalidana Group itu.

Aksi warga ini, semakin menjadi-jadi lantaran warga mengungkit-ungkit soal saluran irigasi. Bahkan para pendemo ini berani memblokade akses menuju pusat perbelanjaan yang baru beroperasi dalam beberapa bulan terakhir itu.

Sebelum beraksi, pendemo membuka tumpeng dan dimakan bersama-sama. Ini sebagai tanda, warga bersatu untuk kepentingan bersama warga sekitar. Salah seorang tokoh masyarakat (Tomas) setempat, Kusnan mengatakan pihak PT Kalidana Group tidak mempedulikan warga sekitar. Padahal, proyek perumahan dan perbelanjaan milik PT Kalidana Group cukup banyak di kawasan Desa Sepande, Kecamatan Candi itu.

"Saat pembangunan proyek perumahan, banyak saluran irigasi yang mengatur air ditutup proyek. Dampak sering memicu banjir. Wajar kalau warga minta pengelolaan parkir Greensmart," terangnya kepada republikjatim.com, Senin (30/07/2018).

Seusai menutup Greensmart itu, pendemo tampak makin beringas. Hal ini diduga dipicu pengelola pusat perbelanjaan itu, tidak merespon keinginan pendemo itu. Akibatnya, kantor pemasaran Perumahan Safira Garden juga diblokir massa pendemo.

"Tuntutan warga ini sangat realistis. Karena banyak proyek perumahan ini sebelumnya milik warga Sepande," tegasnya.

Sementara aksi warga ini, mendapat dukungan perangkat desa dan Kepala Desa (Kades) setempat. Hal ini disebabkan berkali-kali dimediasi, akan tetapi tidak direspon oleh pengelola pusat perbelanjaan Greensmart itu. Aksi warga ini, dijaga ketat petugas kepolisian hingga para pendemo membubarkam diri. Waw