Selama 3,3 Tahun Sarat Prestasi, Pisah Sambut Kepala SMAN 4 Sidoarjo Diwarnai Isak Tangis Guru dan Komite


Selama 3,3 Tahun Sarat Prestasi, Pisah Sambut Kepala SMAN 4 Sidoarjo Diwarnai Isak Tangis Guru dan Komite PISAH SAMBUT - Pisah sambut Kepala SMAN 4 Sidoarjo, Dr Imam Djawahir Spd MM kepada Dr Karyanto Spd MSi diwarnai isak tangis para guru dan komite saat bergantian mengucapkan selamat di Aula Sport Center SMAN 4 Sidoarjo, Selasa (24/10/2023).

Sidoarjo (republikjatim.com) - Kegiatan pisah sambut Kepala SMAN 4 Sidoarjo dari Dr Imam Djawahir Spd MM kepada Dr Karyanto Spd MSi diwarnai isak tangis para guru dan pengurus komite, Selasa (24/10/2023). Ini menyusul selama hampir tiga tahun tiga bulan dipimpin Dr Imam Djawahir terdapat perkembangan pesat pembangunan dan prestasi siswa SMAN 4 Sidoarjo yang lokasinya berada di tengah komplek perumahan Puri Indah Sidoarjo itu.

Mutasi kali ini hanya sifatnya hanya pergeseran saja. Lantaran Dr Imam Djawahir bakal menjabat sebagai Kepala SMAN 1 Krian yang sebelumnya dijabat Dr Karyanto.

Tidak hanya pembangunan fisik yang berkembang, selama dipimpin Dr Imam Djawahir prestasi akademik siswa dan siswi SMAN 4 Sidoarjo juga berkembang pesat. Tidak hanya prestasi akademik yang selama ini diborong para siswa dan siswi, akan tetapi prestasi non-akademik juga kerap disabet para siswa dan siswi SMAN 4 Sidoarjo dalam berbagai ajang perlombaan dan pertandingan.

Sejumlah bangunan fisik selama dipimpin Dr Imam Djawahir itu diantaranya Gedung Aula Sport Center, penambahan lima ruang kelas baru, arena futsal dan basket serta bangunan pintu utama masuk SMAN 4 Sidoarjo yang tergolong sangat megah dengan. bangunan mirip joglo gaya eropa. Selain itu juga ada ruang cinema (studio) yang baru diresmikan Bupati Sidoarjo, Ahmad Muhdlor Ali dan ruang kaca yang berisi hasil karya para siswa SMAN 4 Sidoarjo baik berupa kerajinan tangan maupun lainnya. Termasuk ruang studio televisi, radio serta laboratorium.

"Sudah banyak kesan yang kami rasakan selama 3 tahun 3 bulan dipimpin Pak Imam. Hasilnya SMAN 4 Sidoarjo semakin berkembang pesat. Sarana dan prasarana semakin lengkap dan prestasi peserta didik tidak hanya tercatat dalam sekala kabupaten dan provinsi saja akan tetapi juga secara nasional dan internasional," ujar perwakilan guru SMAN 4 Sidoarjo, Warsini kepada republikjatim.com, Selasa (24/10/2023) di sela acara pisah sambut.

Yang terbaru lanjut Warsini siswa dan siswi SMAN 4 Sidoarjo di Tahun 2023 tercatat paling banyak masuk Perguruan Tinggi Negeri (PTN) se Jawa Timur. Bahkan dalam skala tingkat nasional. Bahkan terobosan baru lainnya juga sudah bekerjasama dengan luar negeri. Diantaranya dengan Negara Jepang, Korea, Thailand, Italia dan Jerman agar siswa lulusan SMAN 4 bisa melanjutkan kuliah keluar negeri melalui jalur prestasi dan beasiswa.

"Kami berharap prestasi ini jangan sampai berhenti. Karena siswa yang lulus juga dibekali keterampilan mulai fotografi, videografi, pastry, barista dan dibekali dengan kemampuan lainnya agar saat lulus sekolah tetap bisa melanjutkan kuliah sambil bekerja," ungkapnya.

Sedangkan prestasi non akademik siswa diantaranya Tahun 2022 berhasil menyumbang 22 tropi medali emas dalam PORKAB. Kemudian di Tahun 2023 dalam Porprov Jatim berhasil menyumbang sebanyak 66 medali emas. Saat ini juga ada 40 ekstrakurikuler yang dinilai sebagai penyaluran hobi dan prestasi sekaligus seluruhnya didampingi para guru.

"Kalau dulu ekstrakurikuler hanya menyalurkan hobi. Sekarang ekstra kurikuler harus dianggap sebagai penyaluran hobi sekaligus pretasi non akademik. Makanya ke 40 ekstra kurikuler ini semua diopeni (ditangani) masing-masing pembina," urainya.

Sementara Dr Imam Djawahir berharap sebagai sekolah penggerak prestasi siswa dan siswi harus difasilitasi. Bahkan jika izin untuk pertandingan atau perlombaan para siswa harus diberi kelonggaran terutama bagi atlet SMAN 4 Sidoarjo.

"Kami berharap prestasi akademi dan non akademik siswa dipertahankan. Karena di SMAN 4 Sidoarjo ini multi talent sekaligus pengembangan soft skill para peserta didik. Termasuk adanya 240 anak asuh harus tetap dipertahankan agar tidak ada lagi siswa yang masuk perguruan tinggi negeri tapi bisa mampu membayar biaya masuk atau biaya per semester masuk kuliah," pinta Dr Imam Djawahir.

Sementara Kepala SMAN 4 Sidoarjo, Dr Karyanto menegaskan siap melanjutkan prestasi yang sudah digagas Dr Imam Djawahir. Termasuk pengembangan multi talent dan soft skill para siswa dan siswi SMAN 4 Sidoarjo.

"Ada dua modal dalam organisasi yang baik. Yakni capital investment dan social investment. Capital investment akan berjalan baik kalau ada social investment. Keduanya harus berjalan lurus, termasuk membangun kerjasama dan networking. Jadi toleransi jauh lebih penting dan menjadi modal sosial. Koridornya dalam bingkai saya bertugas sebagai perwakilan Cabang Dinas, Dinas Pendidikan Provisi dan Gubernur Jatim. Saya tidak mungkin ambil sikap sendiri melampaui ketentuan yang berlaku," pungkasnya. Hel/Waw