Wabup Ponorogo Sambangi Wartawati Yang Terpapar Covid-19 Bersama Keluarganya


Wabup Ponorogo Sambangi Wartawati Yang Terpapar Covid-19 Bersama Keluarganya PEDULI - Dari depan pintu Wabup Ponorogo Lisdyarita menjenguk dan memberi bantuan sembako wartawati Ponorogo yang terpapar Covid-19, Siti Noor Aini, Kamis (05/08/2021) malam.

Ponorogo (republikjatim.com) - Wakil Bupati (Wabup) Ponorogo, Lisdyarita menyambangi rumah seorang wartawati Ponorogo yang tinggal di JL Urip Sumoharjo, Kelurahan Banyudono Kecamatan/Kabupaten Ponorogo, Kamis (05/08/2021) malam. Jurnalis salah satu media ini sedang menjalani isolasi mandiri karena terpapar Covid-19. Tidak hanya wartawati, yang terpapar dalam keluarga ini juga suami dari wartawati itu.

Bunda Rita sapaan akrab Lisdyarita menyambangi rumah Siti Noor Aini yang juga anggota Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Ponorogo ini, selain memberikan support (dorongan dan semangat) juga menyerahkan sembako dan sejumlah kebutuhan lainnya.

"Saya mengunjungi teman saya seorang wartawan, karena dia terpapar Covid-19. Jadi kita harus kasih dukung kepada Mbak Nora untuk menambah imun," ujar Lisdyarita kepada republikjatim.com, Kamis (05/08/2021) malam.

Diketahui sebelumnya Siti Noor Aini dinyatakan positif Covid-19 bersama 3 orang anggota keluarganya sejak Selasa (03/08/2021) lalu setelah menjalani tes Swab PCR. Karena itu, mereka harus menjalani isolasi mandiri di rumahnya.

"Kedatangan saya juga membawa sembako dan buah-buahan untuk kebutuhan selama isolasi mandiri. Karena Mbak Nora tidak bisa keluar rumah untuk belanja dan lainnya," imbuhnya.

Wabup berpesan kepada masyarakat Ponorogo agar benar-benar menjaga dan menerapkan protokol kesehatan (Prokes). Selain itu, orang nomor 2 di Pemkab Ponorogo ini juga berpesan kepada masyarakat untuk mengurangi kerumunan.

"Saya berharap masyarakat Ponorogo agar benar-benar menjaga prokes. Karena saya tahu Mbak Nora yang sehari-hari berprofesi sebagai wartawan ini, kalau keluar rumah untuk liputan sudah menerapkan prokes dengan ketat. Akan tetapi tetap terpapar Covid-19," pintahnya.

Sementara Siti Noor Aini mengaku kaget dengan kehadiran Wakil Bupati Ponorogo Lisdyarita ke rumahnya itu. Apalagi, tidak ada pemberitahuan sebelumnya.

"Saya sempat terkejut karena selain tidak terpikirkan, pemberitahuan juga mendadak dan tiba-tiba datang. Saya ucapkan terima kasih kepada Bunda Rita. Semoga Bunda diberikan kekuatan dan kesehatan dalam mengemban tugasnya," tandasnya. Mal/Waw