Peringati Hari Pahlawan, SD Muhammadiyah 1 Krian Santuni Warga Sekitar Lingkungan


Peringati Hari Pahlawan, SD Muhammadiyah 1 Krian Santuni Warga Sekitar Lingkungan BERSAMA - Ratusan siswa dan siswi kelas 1, 2 dan 3 SD Muhammadiyah 1 Krian berfoto bersama guru dan para perangkat Desa Katerungan, Kecamatan Krian, Sidoarjo saat peringatan Hari Pahlawan dan pemberian santunan, Jumat (08/11/2019).

Sidoarjo (republikjatim.com) - Ada beragam cara yang dilakukan untuk memperingati Hari Pahlawan yang jatuh pada tanggal 10 Nopember 2019 sekaligus peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW. Salah satunya, yakni dengan memberikan santunan kepada warga kurang mampu di sekitar lingkungan.

Hal ini seperti yang dilaksanakan ratusan siswa dan siswi kelas 1, 2 dan kelas 3 SD Muhammadiyah 1 Krian. Mereka menyantuni warga kurang mampu yang ada di Desa Katerungan, Kecamatan Krian, Sidoarjo. Kegiatan itu dipusatkan di pendopo desa setempat, Jumat (08/11/2019).

Saat memberikan bantuan itu, para siswa dan siswi maupu dewan guru yang mendampingi mengenakan pakaian dan kostum ala pejuang yang dilengkapi senjata. Di sela-sela pemberian santunan itu, ratusan pelajar ini juga mendengarkan cerita (dongeng) Komite Ibu Aisyiyah, Rita Cholifatul Muslimah. Dia menceritakan kisah perjuangan Muhammad Al Fatih dengan santai dan sarat makna. Kondisi itu, membuat para siswa serius mendengarkan alur cerita sejarah itu.

"Semua kegiatan ini kami lakukan agar siswa dan siswi kami meneladani perjuangan para pejuang Islam maupun mau berbagi dengan sesama," terang Waka Kesiswaan SD Muhammadiyah 1 Krian, Lala Intan Gemala kepada republikjatim.com, Jumat (08/11/2019).

Lebih jauh, Lala menjelaskan pelajaran (edukasi) ditempatkan di pendopo balai desa ini bermakna agar siswa tidak perlu takut masuk ke instansi mana pun, termasuk ke instansi pemerintahan. Baginya apa pun kuncinya ada di komunikasi.

"Nah, berkomunikasi dengan pemerintah desa ini kesannya menunjukkan pendopo desa itu untuk semua kalangan," imbuhnya.

Sedangkan soal berbagi ke sesama dengan warga sekitar itu, kata Lala sudah menjadi komitmen SD Muhammadiyah 1 Krian. Apalagi, sekolah inu berdiri di Desa Katerungan.

"Hanya itu yang bisa kami berikan kepada lingkungan sekitar. Mudah- mudahan bisa bermakna dan bermanfaat," tegasnya.

Sementara Kepala Desa Katerungan, Kecamatan Krian, Sidoarjo, Mochammad Rofii menegaskan kegiatan ini yang kedua kali. Baginya kegiatan ini bentuk sinergi Pemerintah Desa dan SD Muhammadiyah 1 Krian. Apalagi SD Muhammadiyah 1 Krian bisa membantu meringankan beban masyarakat sekitar Katerungan.

"Pendopo balai desa ini bukan milik salah satu golongan, tapi untuk umum. Konstribusi (bantuan) SD Muhammadiyah 1 Krian bagi warga Katerungan patut diapresiasi," tandasnya. Zak/Hel/Waw