Motor Vario Tabrak Mio di JL Raya Janti Waru, Dua Korban Terluka Dilarikan Rumah Sakit


Motor Vario Tabrak Mio di JL Raya Janti Waru, Dua Korban Terluka Dilarikan Rumah Sakit DIRAWAT - Korban kecelakaan motor tabrak motor di JL Raya Janti, Kecamatan Waru, Sidoarjo menyebabkan para pengendara motor terluka dilarikan rumah sakit, Kamis (03/02/2022).

Sidoarjo (republikjatim.com) - Kecelakaan melibatkan motor dua motor terjadi di JL Raya Janti, Kecamatan Waru, Sidoarjo, Kamis (03/02/2022). Dalam kecelakaan itu, menyebabkan dua pengendara motor terluka dilarikan ke rumah sakit terdekat.

Dalam kecelakaan di depan konter HP di JL Raya Desa Janti ini melibatkan sepeda motor Honda Vario bernopol AE 2491 JO yang dikemudikan Rezaka Bagus Muhammad A (22) pelajar Desa Cangakan, Kecamatan Kasreman, Ngawi. Lawannya, sepeda motor Yamaha Mio bernopol L 6036 KC yang dikemudikan Dwi Rizal Afandi (16) Pelajar asal Desa Damarsi, Kecamatan Buduran, Sidoarjo.

"Kedua korban langsung dilarikan ke rumah sakit," ujar Kanit Laka Satuan Lantas, Polresta Sidoarjo, AKP Sugeng Sulistyono kepada republikjatim.com, Kamis (03/02/2022).

Sugeng menceritakan awalnya sepeda motor Honda Vario bernopol AE 2491 JO berjalan dari arah timur menuju barat. Tepat di lokasi kejadian, motor Vario mendahului kendaraan di depannya dari sebelah kanan. Kemudian, motor masuk jalur arah berlawanan dan tertabrak sepeda motor Yamaha Mio bernopol L 6036 KC yang berjalan dari arah berlawanan dari barat menuju timur.

"Dalam tabrakan depan itu, kerugian materiilnya Rp 500.000. Faktor yang mempengaruhi laka lantas itu, diduga karena kurang hati-hatinya pengendara sepeda motor Honda Vario bernopol AE 2491 JO itu," tegasnya.

Sementara petugas yang mendapatkan laporan kecelakaan itu langsung mendatangi dan menggelar olah TKP, mencari dan menyita barang bukti, mencari saksi-saksi dan mengajukan permohonan visum luka kedua korban.

"Saat ini kasus laka lantas ini ditangani Unit Laka Satuan Lantas Polresta Sidoarjo," tandasnya. Zak/Waw