Ini Beberapa Pesan Ketua Senat Universitas Anwar Medika Saat Mahasiswanya KKN di Tarik


Ini Beberapa Pesan Ketua Senat Universitas Anwar Medika Saat Mahasiswanya KKN di Tarik KKN - Ketua Senat Universitas Anwar Medika, dr Hj Farida Anwari, MPH, MM memberi sejumlah pesan saat pembukaan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Desa/Kecamatan Tarik, Sidoarjo, Rabu (31/08/2022).

Sidoarjo (republikjatim.com) - Ketua Senat Universitas Anwar Medika, dr Hj Farida Anwari, MPH, MM memberikan beberapa pesan saat pembukaan Kuliah Kerja Nyata (KKN) para mahasiswanya di Desa/Kecamatan Tarik, Sidoarjo, Rabu (31/08/2022).

Sejumlah pesan yang disampaikan Farida Anwari itu diantaranya para mahasiswa peserta KKN harus mengeluarkan kemampuan maksimal diri sendiri. Selain itu, tidak boleh saling menggantungkan kebutuhan. Bahkan harus bisa mengambil peran secara maksimal di masyarakat.

"Caranya dengan memberikan pelatihan, keterampilan dan mengamalkan teori yang sudah diterima selama lima semester di kampus. Hal itu, untuk membantu mencari solusi atas permasalahan yang ada di masyarakat lokasi KKN," ujar Farida Anwari kepada republikjatim.com, Rabu (31/08/2022).

Karena itu, lanjut Farida jika mahasiswa mendapatkan sejumlah kesulitan di lapangan yang tidak bisa diselesaikan, maka para dosen pendamping harus siap membantu para mahasiswanya.

"Kami berharap agar mahasiswa terus mengasah skill (kemampuan) berkomunikasi dan berkolaborasi dalam menghadapi kehidupan nyata di masyarakat," tegasnya.

Sementara Farida menegaskan kepada para mahasiswa untuk selalu menjaga norma-norma yang berlaku di masyarakat. Termasuk, menjaga nama baik institusi dan almamaternya.

"Paling utama adalah menjaga nama baik diri sendiri dalam rangka membentuk personal branding dan almamater," tandasnya. Ans/Hel/Waw