Pembangunan Infrastruktur Jalan Terus, Gus Muhdlor Yakinkan Pengusaha Tidak Ragu Berinvestasi di Sidoarjo


Pembangunan Infrastruktur Jalan Terus, Gus Muhdlor Yakinkan Pengusaha Tidak Ragu Berinvestasi di Sidoarjo LAUNCHING - Bupati Sidoarjo, Ahmad Muhdlor Ali saat launching dan Grand Opening Joglo Resto RSS yang terletak di JL Raya Bypass Juanda, Kecamatan Sedati, Sidoarjo, Sabtu (18/02/2023).

Sidoarjo (republikjatim.com) - "Resesi Tahun 2023, Insya Allah tidak terjadi di Kabupaten Sidoarjo,". Ucapan itu disampaikan Bupati Sidoarjo, Ahmad Muhdlor Ali mengawali sambutan saat launching Grand Opening Joglo Resto RSS yang terletak di JL Raya Bypass Juanda, Kecamatan Sedati, Sidoarjo Sabtu, (18/02/2023).

Ucapan Bupati muda ini bukan tanpa sebab. Bupati yang akrab disapa Gus Muhdlor ini mengutarakan itu untuk menyakinkan para pengusaha agar terus berinvestasi di Kabupaten Sidoarjo.

Gus Muhdlor meyakinkan Kabupaten Sidoarjo sangat baik untuk tempat berinvestasi karena didukung infrastruktur yang sangat baik dan pembangunannya terus berjalan.

"Salah satunya, pembangunan infrastruktur jalan yang masif dikerjakannya. Kami ingin informasikan secara umum infrastruktur di Kabupaten Sidoarjo punya dampak yang lebih dan proyeksi yang baik untuk investasi. Karena, Kabupaten Sidoarjo ini masih sangat 'seksi' untuk tempat berinvestasi," ujar Gus Muhdlor kepada republikjatim.com, Sabtu (19/02/2023).

Selain itu, Gus Muhdlor sendiri mengapresiasi berdirinya resto semacam ini. Hal itu, menandakan kepercayaan berinvestasi di Kabupaten Sidoarjo. Menurutnya, kehadiran Joglo Resto dan Cafe akan menjadi warna baru bagi pecinta kuliner.

"Kami melihat resto bernuansa adat Jawa ini cukup menarik. Kata-kata bijak memenuhi hampir di setiap ruangan. Selamat untuk Joglo Resto dan Cafe, sukses untuk Pak Brigjen Imam Sayuti beserta keluarga. Semoga siang ini menjadi ladang pahala bagi kita semua," pintah Bupati alumni Fisip Unair Suaranya ini.

Gus Muhdlor menjelaskan pembangunan di Kabupaten Sidoarjo terus meningkat. Hal itu, seiring dengan penerimaan pajak daerah. Seperti dari pajak Bea Perolehan Hak atas Tanah dan Bangunan (BPHTB) yang terus mengalami peningkatan yang saat ini sudah mencapai Rp 440 miliar.

"BPHTB Tahun 2020 sebelum kami masuk hanya Rp 240 miliar, tetapi di Tahun 2021 naik menjadi Rp 357 miliar dan Tahun 2022 naik kembali menjadi Rp 440 miliar. Ada nilai kenaikan yang hampir 100 persen," tegasnya.

Sementara Grand Opening Joglo Resto RSS ini juga dibarengi dengan penyerahan anugerah Museum Rekor Indonesia (MURI) kepada resto ini. Rekor MURI restoran dengan pajangan kata-kata bijak dalam bahasa Jawa maupun Indonesia terbanyak. Muri mencatat ada 512 kata-kata bijak yang dipampang di resto baru bernuansa Jawa Kuno ini. Hel/Waw