OPSHID Sidoarjo Bangun Rumah Layak Huni Secara Swadaya Bagi Warga Miskin di Wonoayu


OPSHID Sidoarjo Bangun Rumah Layak Huni Secara Swadaya Bagi Warga Miskin di Wonoayu SWADAYA - Organisasi Pemuda Shiddiqiyyah (OPSHID) Sidoarjo kembali mempersembahkan bantuan sebuah Rumah Layak Huni (RLH) bagi Manan warga RT 02, RW 04 Desa/Kecamatan Wonoayu, Sidoarjo yang dikerjakan secara swadaya dan gotong royong, Sabtu (23/09/2023).

Sidoarjo (republikjatim.com) - Organisasi Pemuda Shiddiqiyyah (OPSHID) Sidoarjo kembali mempersembahkan sebuah Rumah Layak Huni (RLH) bagi Manan warga RT 02, RW 04 Desa/Kecamatan Wonoayu, Sidoarjo. Keluarga penerima santunan ini tergolong warga kurang mampu.

Dengan berbekal sebidang tanah milik pribadinya dengan ukuran 6 x 10 meter bantuan itu dibangunan sebidang rumah. Selama ini, Manan tinggal dengan satu anaknya tinggal di kos - kosan. Setelah bangunan selesai mereka akan menerima bangunan rumah bantuan berukuran 5 x 8 meter.

Salah seorang pekerja relawan OPSHID, Khoiri mengatakan rumah yang akan dibangun itu dengan standar pada umumnya.

"Kami bangun rumah ini sesuai standar pada umumnya. Fondasi dan pemasangan besi akan memperkuat bangunan," ujar Khoiri kepada republikjatim.com, Sabtu (23/09/2023).

Khoiri berharap pembangunan rumah yang berlabel Rumah Syukur Layak Huni Shiddiqiyyah ini merupakan swadaya OPSHID Sidoarjo didukung seluruh jamaah Thoriqoh Shiddiqiyyah Sidoarjo. Mereka saling melengkapi untuk mewujudkan bantuan pembangunan rumah itu.

"Mulai dari material, tenaga keahlian, konsumsi dan sebagainya secara bergantian mengaktifkan kegiatan itu," ungkapnya.

Ketua DPD OPSHID Sidoarjo, Siswoyo menegaskan santunan ini sebagai wujud rasa syukur atas peringatan Hari Sumpah Pemuda yang ke 95 dan hari lahirnya lagu Kebangsaan Indonesia Raya. Sebagai pemuda dan sesama anak bangsa dirinya mensyukuri Hari Sumpah Pemuda dan lahirnya Lagu Kebangsaan Indonesia Raya.

"Kepedulian dan rasa syukur itu kami wujudkan dengan santunan berupa rumah layak huni bagi saudara kita yang tidak mampu. Dengan demikian akan tertanam dan terpelihara rasa gotong royong dalam memperkokoh persatuan dan kesatuan diantara anak bangsa," tandasnya. Rto/Hel