Lima BPD Penatarsewu Dilantik Camat Tanggulangin Harus Segera Konsolidasi


Lima BPD Penatarsewu Dilantik Camat Tanggulangin Harus Segera Konsolidasi LANTIK - Camat Tanggulangin, Didik Widoyoko melantik lima anggota BPD Desa Penatarsewu, Kecamatan Tanggulangin, Sidoarjo, Senin (11/11/2019) malam.

Sidoarjo (republikjatim.com) - Sedikitnya 5 anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Penatarsewu, Kecamatan Tanggulangin, Sidoarjo dilantik Camat Tanggulangin, Didik Widoyoko. Dalam pelantikan di Balai Desa Penatarsewu itu, disaksikan Forkopimka Tanggulangin, Kepala Desa Kholiq, Perangkat Desa, LPMD, Toga, Tomas, RT, RW dan PKK beserta para undangan lainnya.

Kelima anggota BPD yang dilantik itu, M Faridz, Munif Hasan, Edy Nursalam, Nurur Roziq dan Muflichah.

Camat Tanggulangin, Didik Widoyoko mengucapkan selamat atas dilantiknya 5 anggota BPD baru. Selain itu, terima kasih kepada 5 anggota BPD yang purna tugas atas pengabdian dam kerjasama yang dilakukan selama ini.

"BPD sebagai komponen elemen tokoh masyarakat dapat memberikan sumbangsi pemikiran untuk kemajuan desa," katanya.

Menurut Didik anggota BPD yang sudah diambil sumpahnya, akan memulai tugas dam mengemban amanah. Tugas-tugasn BPD cukup berat dan ada Perbupnya. Namun, yang jelas merupakan bentuk pegabdian. Karena BPD termasuk dalam komponen pemerintahan desa.

"Setelah diambil sumpah, sudah harus memulai pekerjaan dan segera dipilih ketua serta kelengkapannya. Ini tertuang dalam Perbup. Kemudian bekerja tidak harus bersantai-santai," imbuhnya.

Selain itu, kata Didik BPD harus segera menggelar konsolidasi internal. Seperti pembentukan susunan pengurus. Hal itu harus berkoordinasi dan berkomunikasi dengan Kepala Desa.

"Kami harap BPD bisa bekerjasama dengan pemerintah desa, kinerja BPD sesuai visi dan misi dan keberadaan Bumdes perlu ditingkatkan. Karena Desa Penatarsewu sudah memiliki ikon yakni UKM Pengasapan Ikan dan Resto Apung," tandasnya. Yan/Waw