Korsleting, Motor Arek Krembung Ludes Terbakar


Korsleting, Motor Arek Krembung Ludes Terbakar LUDES TERBAKAR - Satu unit motor kondisi terbakar hingga ludes di JL Raya depan Pasar Krembung karena korsleting, Rabu (06/12/2017).

Sidoarjo (republikjatim.com) - Sebuah motor Honda Vario bernopol W 4999 VF yang dikendarai Andri (26) warga asal RT 04, RW 02, Desa Kandangan, Kecamatan Krembung, Kabupaten Sidoarjo, ludes terbakar, Rabu (06/12/2017) siang. Diduga kebakaran itu disebabkan korsleting arus listrik.

Namun untuk kepastiannya, satu unit motor yang dibakar ini belum diketahui secara pasti penyebabnya. Dalam peristiwa ini tidak ada korban jiwa. Akan tetapi kerugian materialnya mencapai Rp 10 juta.

"Motor yang dikendarai korban, mengeluarkan percikan api saat melaju dari timur Desa Kandangan menuju Krembung. Tepat di depan Pasar Krembung sekitar pukul 11.24 WIB, api itu semakin membesar dan membakar seluruh bodi motor," terang Kapolsek Krembung, AKP Saadun kepada republikjatim.com, Rabu (06/12/2017).

Lebih jauh mantan Kasat Lantas Polres Probolinggo ini menceritakan mendapati motornya terbakar, seketika korban melempar motornya dan berusaha menyelamatkan diri. Diduga motor mengalami korsleting listrik.

"Karena ada kendaraan terbakar, warga sekitar maupun pengguna jalan.m berusaha memadamkan api dengan alat seadanya menggunakan pasir dan air. Namun terlanjur api membakar semuanya," imbuhnya.

Sementara pengendara motor, Andri mengaku tidak tahu persis penyebab kebakaran itu. Menurutnya, tiba-tiba muncul percikan api dibawa jok motornya.

"Setelah api membesar, langsung saya lempar ke jalan raya Krembung di depan pasar itu. Soal korsleting atau tidak saya tidak tahu pasti," tandasnya. Waw