KA Pandalungan Jurusan Jakarta - Jember Anjlok di Dekat Stasiun Tanggulangin Sidoarjo


KA Pandalungan Jurusan Jakarta - Jember Anjlok di Dekat Stasiun Tanggulangin Sidoarjo ANJLOK - KA Pandalungan jurusan Jakarta - Jember anjlok di dekat Stasiun KA Tanggulangin, Desa Kalitengah, Kecamatan Tanggulangin, Sidoarjo, Minggu (14/01/2024).

Sidoarjo (republikjatim.com) - Sebuah Kereta Api (KA) Pandalungan mengalami anjlok di dekat Stasiun KA Tanggulangin, Desa Kalitengah, Kecamatan Tanggulangin, Sidoarjo. Belum bisa dipastikan penyebab kecelakaan tunggal itu.

Beruntung dalam kejadian itu, tidak ada korban jiwa. Para penumpang dari serangkaian gerbong yang dibawa selamat.

"Kejadiannya sekitar pukul 08.00 WIB. Mendadak KA itu miring bagian depannya kemudian anjlok dan terhenti," ujar seorang saksi mata kejadian, M Lukman kepada republikjatim.com, Minggu (14/01/2024).

Anjloknya KA itu menyebabkan kemacetan. Ini menyusul perlintasan KA Kludan yang merupakan jalur utama Tanggulangin - Tulangan tidak bisa dilintasi sama sekali baik roda dua maupun roda empat. Hal ini disebabkan perlintasan KA Kludan tertutup gerbong KA yang anjlok itu.

"Yang menyebabkan mecat di jalan utama Kludan. Belum lagi banyak warga yang menyaksikan anjloknya KA itu," tegas warga Tanggulangin ini.

Sementara itu secara terpisah PT Kereta Api Indonesia (KAI) Persero Daerah Operasi 8 Surabaya menyampaikan permohonan maaf atas terganggunya pelayanan akibat peristiwa kecelakaan anjloknya KA Pandalungan jurusan Stasiun Gambir - Surabaya - Jember di Emplasemen Stasiun Tanggulangin mulai pukul 07.57 WIB itu.

"Jalur KA untuk sementara tidak dapat dilalui akibat kecelakaan itu. PT KAI saat ini sedang berusaha mengevakuasi rangkaian KA Pandalungan itu agar jalur KA kembali normal," tandas Manajer Humas PT KAI Daop 8 Surabaya, Luqman Arif.

Selain itu, kata Luqman upaya selanjutnya dari PT KAI adalah melakukan upaya evakuasi rangkaian kereta api.

"Termasuk perbaikan jalur rel KA yang mengalami kerusakan itu," pungkasnya. Hel/Waw