Jelang Puncak Kejuaraan Pacuan Kuda Piala Menpora, Peserta Sibuk Uji Lapangan


Jelang Puncak Kejuaraan Pacuan Kuda Piala Menpora, Peserta Sibuk Uji Lapangan UJI LAPANGAN - Sejumlah peserta Kejuaraan Pacuan Kuda se Jawa Bali Piala Menpora 2018 sibuk uji lapangan dan merawat kuda mereka sebelum puncak acara, Sabtu (03/02/2018).

Sidoarjo (republikjatim.com) - Sehari menjelang puncak acara Kejuaraan Pacuan Kuda se Jawa Bali Piala Menpora 2018, sejumlah peserta sibuk mencoba lapangan pacuan yang ada di Dusun Banar, Desa Pilang, Kecamatan Wonoayu, Kabupaten Sidoarjo, Sabtu (03/02/2018). Tidak hanya itu, sebagian peserta juga sibuk merawat kuda andalannya di lokasi parkir kuda yang ada sekitar lokasi pacuan kuda itu.

"Harus uji lapangan. Selain agar kuda tidak kaget juga sudah memahami medan perputaran melingkar ini," terang Baihaki peserta asal Dolopo, Kabupaten Madiun ini.

Sementara salah satu panitia, Sugeng Budi Santoso menilai persiapan panitia sudah matang. Oleh karenanya puncak acara Minggu (04/02/2018) bakal dihadiri Menpora Imam Nahrawi. Selain itu juga ada pelantikan pengurus Pordasi yang digelar KONI Sidoarjo.

"Insyaallah perhelatan puncak besok sampai sore. Mudah-mudahan tak ada kendala," pintahnya.

Sementara para peserta lomba pacuan ini tidak hanya dari Sidoar. Akan tetapi juga dari Pasuruan, Malang, Kediri, Mojokerto dan Madiun. Bahkan juga ada yang berasal dari Kalimantan yakni Putr Jawa Kalimantan Grup.

"Kami membawa 5 kuda. Andalan kami ada 3 kuda. Jokinya sekarang masih istirahat cukup kudanya diuji di lapangan," pungkas Subroto peserta asal Wates, Kabupaten Kediri ini. Waw