Hidup Sendiri, Warga Ponorogo Ditemukan Tewas Membusuk di Kamarnya


Hidup Sendiri, Warga Ponorogo Ditemukan Tewas Membusuk di Kamarnya TEWAS - Jenazah Sihmun (65) warga JL Anggur Kelurahan Keniten, Kecamatan/Kabupaten Ponorogo ditemukan tewas membusuk di dalam kamar rumahnya, Senin (07/01/2019).

Ponorogo (republikjatim.com) - Warga Kelurahan Keniten, Kecamatan/Kabupaten Ponorogo digemparkan tewasnya Sihmun warga setempat. Saat ditemukan pria berusia 65 tahun ini sudah dalam kondisi membusuk.

Jenazah pria malang ini ditemukan kali pertama oleh Titik Purwati (34) yang tak lain keponakan yang masih tetangga korban. Awalnya saksi tidak melihat korban dari pagi. Padahal kebiasaan korban setiap pagi menyapu halaman depan rumahnya. Namun sejak pagi itu, saksi tidak melihat korban melakukan aktifitasnya.

"Saat agak siang, saksi hendak memberikan makan kepada korban. Tetapi pintu rumah korban masih terkunci dari dalam. Kemudian saksi berusaha mengetuk pintu rumah korban sambil memanggil manggil-manggil akan tetapi tidak ada jawaban," terang Kasubag Humas Polres Ponorogo, Ipda Teguh Satrio kepada republikjatim.com, Senin (07/01/2019).

Selanjutnya lanjut Teguh saksi mengajak saudaranya Agus Budi Waluyo (40) untuk melihat kondisi di dalam rumah korban. Setelah berhasil masuk lewat pintu belakang, kedua saksi mendapati korban sudah meninggal dunia di dalam kamar tidur korban. Saat ditemukan korban dalam kondisi tubuhnya mengeluarkan bau busuk menyengat dan dikerubungi lalat.

"Posisi korban membujur ke arah selatan dengan kepala di atas kasur lantai dan kaki di lantai," imbuhnya.

Berdasarkan hasil indentifikasi tim Polsek Kota, Inafis Polres Ponorogo serta tim medis tidak ditemukan tanda- tanda bekas penganiayaan di tubuh korban. Selain itu, di dekat korban ditemukan obat Neoremacil dan Supertetra (obat nyeri dan antibiotik). Diperkiraan Korban meninggal dalam waktu 2x24 jam.

"Sekarang pihak keluarga sudah menerima kematian korban sebagai musibah," tegasnya.

Sementara riwayat korban sebelum ditemukan tewas membusuk, Sabtu (05/01/2019) sekitar pukul 10.00 WIB korban masih pergi dan pulang bermain ke tetangga. Sekitar pukul 19.00 WIB korban masih mengikuti kegiatan arisan di lingkungan RT setempat.

"Tapi Senin (07/01/ 2019) sekitar pukul 12.00 WIB sudah ditemukan dalam keadaan meninggal dunia. Berdasarkan keterangan keluarga, korban memiliki riwayat penyakit Hernia dan sejak setahun terakhir hidup sendiri," pungkasnya. Ami/Waw