Anggota Polsek Jabon Diwajibkan Tes Urin, Hasilnya Negatif


Anggota Polsek Jabon Diwajibkan Tes Urin, Hasilnya Negatif TES URINE - Kapolsek Jabon, AKP Saadun memimpin prosesi tes urine untuk seluruh anggotanya seusai apel pengamanan Hari Buruh Sedunia, Rabu (01/05/2019).

Sidoarjo (republikjatim.com) - Untuk mendukung program bebas dari penggunaan narkoba, jajaran anggota Polsek Jabon mengikuti tes urine. Tes urine yang diwajibkan bagi para anggota ini digelar seusai Apel Siaga Hari Buruh Sedunia, Rabu (01/05/2019).

Tes urine ini dipimpin langsung Kapolsek Jabon, AKP Saadun. Tes urine ini bertujuan mendukung serta mencegah penyalahgunaan peredaran narkoba di kalangan anggota Polsek Jabon.

"Kami menggelar tes urine, karena polisi sebagai aparat penegak hukum harus bisa memberi contoh yang baik bagi masyarakat umum. Tes ini untuk mengantisipasi jangan sampai ada anggota yang terlibat penyalahgunaan narkoba," terang Kapolsek Jabon, AKP Saadun kepada republikjatim.com, Rabu (01/05/2019).

Lebih jauh, Saadun menguraikan tes urine mendadak ini sesuai atensi. Yakni jangan sampai ada oknum yang terlibat menjadi penggunaan atau makah menjadi kurir narkoba. Apalagi, untuk melaksanakan tes urine Polsek Jabon memiliki peralatan sendiri yang biasanya digunakan untuk melaksanakan tes urine tersangka. Tes urine ini hasil kerjasama dengan Satuan Reskrim dan Satuan Resnarkoba.

"Alhamdulillah, dari hasil tes urine itu menunjukkan garis strip dua yang berarti negatif. Jadi anggota kami bebas dari indikasi penyalahgunaan narkoba," imbuhnya.

Sementara itu, kata mantan Kapolsek Krembung ini, pihaknya berencana bakal menggelar tes urine ke anggotanya secara berkala dan acak.

"Kalau nanti ditemukan oknum hasil tes urinenya positif, maka kami akan tindak lanjuti dengan dilaporkan ke Propam atau Provost Polresta Sidoarjo," tandasnya. K1/Waw