Penjaga Main Game, Minimarket di Sidoarjo Dibobol Pencuri Hanya Pakai CD


Penjaga Main Game, Minimarket di Sidoarjo Dibobol Pencuri Hanya Pakai CD KEBOBOLAN - Sebuah minimarket di Perum Taman Asri, Desa Tawangsari, Kecamatan Taman, Sidoarjo dibobol kawanan pencuri Rp 28 juta amblas, Rabu (28/8) dini hari.

Sidoarjo (republikjatim.com) - Kasus pencurian minimarket, kembali terjadi di wilayah Sidoarjo. Kali ini, sebuah minimarket di Perum Taman Asri, Desa Tawangsari, Kecamatan Taman, Sidoarjo dibobol kawanan pencuri, Rabu (28/8/2019) dini hari.

Dalam kasus pencurian itu, salah seorang sempat terekam CCTV. Selain itu, pelaku juga terlihat hanya mengenakan Celana Dalam (CD) dengan muka terbungkus baju untuk menutupi wajah.  Akibatnya, minimarket kehilangan uang tunai dari dalam brankas Rp 28 juta.

"Aksi pencurian itu diperkirakan terjadi sekitar 01.30 WIB. Pelaku diduga masuk ke dalam minimarket melalui atap. Apalagi, minimarket itu tidak buka 24 jam. Saat kejadian minimarket sudah tutup. Karyawan yang tugas berjaga sedang keluar main game," terang Kapolsek Taman, AKP Himawan Setiawan kepada republikjatim.com, Rabu (28/08/2019).

Lebih jauh, mantan Kasat Lantas Polres Magetan mengungkapkan pelaku pencurian seusai berhasil masuk ke dalam minimarket, kemudian pelaku menuju ke tempat penyimpanan uang (brankas).

"Pelaku berhasil menguras uang sekitar Rp 28 juta dari dalam brankas itu," imbuhnya.

Saat ini, kata Himawan petugas masih belum bisa menyimpulkan pelaku yang beraksi membobol minimarket di Kecamatan Sukodono beberapa waktu lalu. Alasannya, kasus pencurian ini masih dalam tahap penyelidikan.

"Untuk mengungkap kasus ini, kami bekerjasama dengan Satuan Reskrim Polresta Sidoarjo untuk memburu pelaku," tegasnya.

Sementara aksi pencurian itu, kali pertama diketahui salah satu karyawan minimarket itu. Saat itu, saksi masuk minimarket langsung terkejut melihat uang yang tersimpan di dalam brankas penyimpanan uang hilang. Karena panik dengan kejadian itu, korban langsung melapor ke Polsek Taman.

"Berbekal laporan itu, polisi langsung bergerak menyelidiki kasus pencurian ini. Tim Identifikasi Polresta Sidoarjo juga datang ke lokasi kejadian untuk menggelar olah TKP dan mengumpulkan sejumlah informasi untuk penyelidikan," tandasnya. Waw