Pemakaman Istri Vokalis Seventeen Diiringi Isak Tangis Keluarga Asal Ponorogo


Pemakaman Istri Vokalis Seventeen Diiringi Isak Tangis Keluarga Asal Ponorogo DIMAKAMKAN - Ifan Vokalis Seventeen Bank memberikan sambutan sesaat sebelum prosesi pemakaman istrinya, Dyllan Sahara Putri (26) yang meninggal karena musibah Tsunami di Tanjung Lesung Banten, Selasa (25/12/2018).

Ponorogo (republikjatim.com) - Rumah megah milik pasangan suami istri (pasutri) Supriyanto dan Wiewik sejak Senin malam mulai banyak didatangi para pelayat. Mereka mulai dari sanak saudara, kerabat dan teman. Bahkan ratusan pelayat yang ingin ikut berbela sungkawa atas meninggalnya istri vokalis Seventeen Band, Ifan yakni Dyllan Sahara Putri (26) yang meninggal karena musibah Tsunami di Tanjung Lesung Banten kemarin memenuhi rumah duka di JL Raya Ponorogo - Pacitan itu.

Sebelum dimakamkan jenazah istri Ifan ini tiba di Bandara Udara Adi Sumarmo Solo. Kemudian dinaikan Ambulance bernopol AE 8027 SP milik RSUD dr Hardjono Ponorogo. Jenazah dibawa ke rumah duka JL Yos Sudarso, Kelurahan Paju, Kecamatan/Kabupaten Ponorogo untuk disalatkan. Usai disalatkan sekitar pukul 11.00 WIB, jenazah korban langsung dibawa ke pemakaman Taman Arum JL Jaksa Agung Suprapto Ponorogo menggunakan mobil ambulance yang sama.

Dyllan Sahara Puteri adalah anak kedua dari dua bersaudara pasangan suami istri Supriyanto dan Wiewik. Dia lahir 23 Desember 1992 dan meninggal Sabtu 22 Desember 2018 karena Tsunami Banten. Dyllan meninggal saat mendampingi suaminya pentas di Tanjung Lesung. Di tengah pentas berlangsung tiba-tiba terjadi Tsunami itu.

Saat prosesi pemakaman, Ifan mengenakan baju putih dan celana panjang hitam serta tas kecil di pundak kanannya. Vokalis tampan ini mondar-mandir keluar masuk rumah duka dengan raut wajah sedih yang tidak bisa ditutupi ketampanannya. Sebelum jenazah diberangkatkan ke pemakaman, Ifan sempat bersimpuh dipangkuan mertuanya.

Saat pemberangkatan jenazah istrinya, Ifan berdiri di samping kanan peti mati istrinya sempat memberikan sambutan dihadapan ratusan pelayat asal Ponorogo. Ia memintakan maaf jika semasa hidupnya istrinya ada kesalahan.

"Kalau istri saya semasa hidupnya ada kesalahan, mohon dimaafkan. Saya mohon doanya kepada semua hadirin agar semua dosanya diampuni Alloh SWT. Semoga almarhum meninggal dalam keadaan khusnul khotimah," pintah Ifan yang diamini ratusan pelayat.

Ratusan pelayat ini dari awal menunggu kedatangan jenazah. Sejak pagi dengan sabar dan khidmat hingga mengikuti jenazah istri vokalis Seventeen ini dimakamkan di tempat pemakaman yang berjarak kurang lebih 2 kilometer dari rumah duka.

Usai Ifan menyampaikan sambutan, disusul ayah kandung almarhum memberikan sambutan. Supriyanto yang dari pagi tampak tegar, akhirnya mengeneteskan air mata. Isak tangis itu saat dia berdiri disamping peti jenazah putrinya itu.

"Saya sudah ihklas atas kepergian anak saya (Dyllan). Musibah ini merupakan contoh dan petunjuk peringatan bagi kita semua yang pasti akan dipanggil Tuhan. Kejadian ini semoga membawa hikmah untuk semuanya yang masih hidup. Semoga anak saya khusnul khotimah. Saya mohon maaf bila anak saya ada kesalahan kepada semuanya," ucap politisi kawakan ini diamiini para pelayat.

Sementara itu, Bupati Ponorogo, Ipong Mukhlison berharap ada hikmah dibalik kematian korban. Selain itu, pihaknya berharap korban meninggal dalam kondisi sahid.

"Tsunami yang mengakibatkan Dyllan meninggal ini banyak hikmah bagi kita dan keluarga. Karena Dylla Sahara Puteri ini ikut suami yang bekerja di Tanjung Lesung. Semoga almarhumah meninggal sahid. Kalau ada kesalahan semasa hidupnya mohon dimaafkan dan bila ada tanggungan almarhum semasa hidupnya mohon menghubungi pihak keluarga," pungkasnya. Ami/Waw