Ngerem Keliru Injak Gas, Mobil Ditumpangi Kakek dan Cucunya Terjun ke Jurang


Ngerem Keliru Injak Gas, Mobil Ditumpangi Kakek dan Cucunya Terjun ke Jurang TERJUN - Mobil Suzuki Carry bernopol AE 1418 SR terjun bebas ke dalam jurang di pinggiran JL Desa Bedoho, Kecamatan Sooko, Ponorogo, Senin (08/07/2019).

Ponorogo (republikjatim.com) - Nasib baik masih berpihak kepada seorang kakek beserta cucunya di Ponorogo. Ini menyusul ketika hendak mengeluarkan mobil dari rumahnya, saat mau menginjak rem justru malah keliru menginjak gas. Seketika mobil yang dikemudikan kakek tua ini, melompat masuk jurang yang berada di depan rumahnya, Senin (08/07/2019).

"Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan mobil masuk jurang ini," ucap salah satu anggota Polsek Sooko, Aiptu Mulyono saat mendatangi TKP.

Mulyono menceritakan kecelakaan tunggal yang menimpa kakek dan cucunya itu berawal saat korban bakal mengeluarkan mobil dari garasi rumahnya. Biasanya korban, Slamet Amanto (70) warga Dusun Jetis, Desa Bedoho, Kecamatan Sooko, Ponorogo yang sehari-hari berdagang ini, siang itu hendak mengantar galon air ke Desa Ngadirojo, Kecamatan Sooko.

"Saat hendak mengerem, justru malah menginjak pedal mobil Suzuki Carry bernopol AE 1418 SR itu hingga masuk jurang di depan rumah korban," imbuhnya.

Lebih jauh Mulyono mengungkapkan beruntung korban dan cucunya Nizam Sultan Sakha (4) selamat. Padahal mobil korban masuk jurang sedalam 5 meter.

"Mobil meluncur ke jurang. Karena di seberang jalan depan rumah korban ada tebing dan sungai," tegasnya.

Bagi Mulyono dalam kecelakaan ini, korban masih beruntung karena mobil tersangkut di pohon jati. Sehingga mobil korban tidak sampai masuk ke dasar jurang (sungai) itu.

"Jadi pengemudi dan cucunya selamat. Hanya mengalami luka lecet di kaki dan keningnya," pungkas. Ami/Waw