KPRI Delta Makmur Resmi Buka Layanan Delta Rasa Kuliner dengan Berbagai Menu Andalan


KPRI Delta Makmur Resmi Buka Layanan Delta Rasa Kuliner dengan Berbagai Menu Andalan DELTA RASA - KPRI Delta Makmur resmi membuka layanan dalam unit usaha baru yakni Delta Rasa Kuliner yang berada di lantai 2 Gedung KPRI Delta Makmur, Rabu (21/02/2024).

Sidoarjo (republikjatim.com) - KPRI Delta Makmur resmi membuka layanan dalam unit usaha baru. Yakni Delta Rasa Kuliner yang berada di lantai 2 Gedung KPRI Delta Makmur. Sebelumnya gedung ini ditempati Red Hot Plate yang berakhir masa kontraknya.

Pembukaan Layanan Delta Rasa Kuliner ini ditandai dengan incip-incip kuliner bersama jajaran Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) bersama dengan staf OPD yang menjadi anggota Koperasi Delta Makmur. Tersedia Soto Bangkong, Nasi Pecel serta menu prasmanan yang tersaji dengan rapi di atas meja yang siap dicicipi para tamu.

Gerai Kuliner ini menyediakan menu makan siang yang buka mulai pukul 10.00 sampai 22.00 WIB. Untuk malam harinya, khusus menyajikan makanan dalam bentuk angkringan.

Selain itu, gerai kuliner juga siap dengan pesanan rantangan yang siap dikirim serta menerima pesanan nasi kotak dengan harga dan menu bervariasi. Bahkan, disiapkan juga hall yang berkapasitas 100 orang yang siap dengan menu prasmanan.

Ketua KPRI Delta Makmur Sri Witarsih mengatakan setiap OPD Gerai Kuliner Delta Makmur bisa membantu menyuarakan (memperkenalkan) ke masyarakat, jika di Sidoarjo ada Delta Rasa Kuliner yang bisa menjadi jujugan kuliner. Yakni mulai memesan nasi kotak, menu catering untuk hajatan dan pesta hingga menu rantangan.

"Mudah-mudah dengan pembukaan Delta Rasa kuliner ini menjadi titik awal Delta Makmur semakin maju. Hal ini tidak bisa lepas dari peran serta para anggota koperasi. Selain itu, setelah incip-incip monggo meninggalkan saran dan kritik untuk menjadi koreksi dalam penyajian atau rasa makanan yang tersedia," ujar Sri Witarsih kepada republikjatim.com, Rabu (21/02/2024).

Sementara Pengelolah Kuliner Delta Rasa, Nurul Huda memohon dukungan kepada anggota KPRI Delta Makmur untuk bisa bersama-sama mengembangkan sentra kuliner yang dimiliki KPRI Delta Makmur itu. Nurul Huda mengaku berani mendirikan Delta Rasa ini karena KPRI Delta Makmur memiliki anggota cukup banyak yakni 2.700 orang.

"Dengan memanfaatkan tempat yang ada ini, kami ingin membuktikan dengan anggota yang cukup banyak ini akan sangat bisa mendukung perkembangan Gerai Kuliner Delta Rasa ini. Kalau dengan dukungan internal saja bisa maju, maka dukungan dari luar akan berdatangan dan ikut serta," katanya.

Huda mengaku jika konsep yang akan digunakan yaitu bertahap. Hal ini mungkin di awal akan menyiapkan menu olahan mie. Kemudian jika berkembang, maka akan ditambah ke menu-menu lainnya. Selain itu, untuk malam hari akan ditambah menu angkringan yang menyasar pasar anak-anak muda.

"Untuk catering bisa sewaktu-waktu. Apalagi jika menyewa hall. Diharapkan para anggota nanti jika memiliki hajatan bisa menyewa hall serta catering dari Gerai Kuliner Delta Rasa ini," tandasnya. Hel/Waw