Hutan Perhutani RPH Bungkal di Ponorogo Ludes Terbakar


Hutan Perhutani RPH Bungkal di Ponorogo Ludes Terbakar SIAGA - Sejumlah petugas Perhutani bersama warga, TNI dan Polri bersiaga atas terbakarnya Hutan RPH Bungkal, Ponorogo, Senin (02/09/2019) malam.

Ponorogo (republikjatim.com) - Hutan milik perhutani RPH Bungkal kembali ludes terbakar, Senin (02/09/2019) malam. Api membakar kawasan Gunung Tuk Cupu tepat di area Petak 135 B RPH Bungkal, BKPH Ponorogo Timur KPH Lawu masuk Desa Maguwan, Kecamatan Sambit, Ponorogo.

Terbakarnya petak 135 B ini merupakan hutan Akasia, Alba dan Jambu mente. Kebakaran diketahui sekira pukul 17.00 WIB. karena medan sulit dan terjal usaha pemadaman api tersendat lantaran masuk malam hari dan lokasinya gelap.

"Personil mendapatkan laporan kebakaran hutan wilayah Gunung Tuk Cupu. Kemudian personil meluncur ke lokasi dan berkoordinasi dengan pemangku wilayah. Api terliat sampai larut malam masih belum padam," kata Kapolsek Sambit, AKP Sutriatna kepada republikjatim.com, Senin (02/09/2019) malam.

Lebih jauh, Sutriatna menguraikan kendala pemadaman kobaran api di hutan milik perhutani itu karena medan. Selain itu kebakaran terjadi pada malam hari.

"Berdasarkan keterangan petugas perhutani Bungkal luas area yang terbakar sekitar 3,5 hektar. Kendala petugas ke TKP sulit dijangkay. Karena waktu malam hari dan tidak ada akses jalan menuju lokasi," ungkapnya.

Selain itu, lanjut Kapolsek Sambit posisi lokasi kebakaran sulit dijangkau. Apalagi medan sangat terjal dan angin kencang. Selain itu, jarak dari pos pantau kurang lebih 5 kilometer.

"Dimungkinkan masih adanya hewan buasnya. Kalau penyebab kebakaran hutan milik perhutani ini masih dalam penyelidikan," pungkas mantan Kapolsek Ngrayun ini. Ami/Waw