Sidoarjo (republikjatim.com) - Seorang pria yang tak membawa identitas tewas dalam kecelakaan tunggal di JL Raya Desa Kebonagung, Kecamatan Sukodono, Sidoarjo, Senin (30/11/2020). Korban tewas itu adalah pengendara sepeda motor Honda Beat warna hitam bernopol W 6851 OF.
"Kejadiannya sekitar pukul 05.30 WIB. Dugaan sementara korban jatuh sendiri dari motornya," ujar Kanit Laka, Satuan Lantas, Polresta Sidoarjo, AKP Sugeng Sulistyono, Senin (30/11/2020).
Sugeng menceritakan awalnya, korban mengendarai sepeda motornya dari selatan (Sidoarjo) menuju utara (Taman). Di Tempat Kejadian Perkara (TKP) mendadak korban terjatuh dari kendaraan sendiri.
"Seketika itu, korban meninggal dunia korban dan dievakuasi dengan dibawah ke RSUD Sidoarjo. Sayangnya, korban tidak membawah identitas sama sekali," tegasnya.
Sementara kasus kecelakaan ini, kata Sugeng merupakan kasus kecelakaan tunggal. Petugas sudah memeriksa beberapa saksi dan menggelar olah TKP.
"Kasus kecelakaan ini, awalnya ditangani Unit Lantas Polsek Sukodono, kini dilimpahkan ke Unit Laka Satuan Lantas Polresta Sisoarjo," tandas perwira berpangkat balok 3 di pundaknya ini. Zak/Waw